Verifikasi dan Pendalaman Data Analisis Kebijakan Penjaminan Mutu PAUD di Kabupaten Bantul

DIKPORABANTULNEWS - Pada hari Selasa (08/08/2023), Dinas Dikpora Kabupaten Bantul, khususnya Bidang PAUD dan PNF menerima kedatangan dari perwakilan Pusat Standar dan Kebijakan Pendidikan, Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi dalam rangka Verifikasi dan Pendalaman Data Analisis Kebijakan Penjaminan Mutu PAUD, khususnya di Kabupaten Bantul. Kegiatan ini diterima secara langsung oleh Kepala Bidang PAUD dan PNF, Supardi, S.Pd., M.M., dan Kepala Seksi Kurikulum, Penilaian dan Pendidikan Karakter PAUD dan PNF, Anas Tri Susanto, S.Pd.

 

Kepala Bidang PAUD dan PNF menjelaskan maksud dan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mendapatkan informasi tentang bagaimana pelaksanaan penjaminan mutu PAUD setelah transformasi penjaminan mutu berdasarkan Perencanaan Berbasis Data (PBD) Rapor Pendidikan.

 

“Perwakilan BSKAP mendalami mengenai beberapa hal strategis seperti proses akreditasi satuan PAUD, regulasi daerah mengenai PBD, akreditasi, dan survei lingkungan belajar PAUD, penggunaan Arkas, serta aplikasi BOP Salur”, kata Supardi.

 

Selain pihak dinas, kegiatan ini juga menyasar Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi DIY yang dihadiri secara langsung oleh Kepala BPMP DIY, Drs. Eko Sumardi, M.Pd., serta beberapa satuan PAUD di Kabupaten Bantul. (RAA)