Amalkan Merdeka Belajar Episode 25, Dinas Dikpora bersama Bank Bantul Selenggarakan Sosialisasi Pencegahan Kekerasan di Satuan Pendidikan

DIKPORABANTULNEWS - Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bantul bersama Bank Bantul pada hari Kamis (09/10/2023) menyelenggarakan sosialisasi Permendikbud No.46 Tahun 2023 yang bertema “Pencegahan Kekerasan di Satuan Pendidikan”. Kegiatan yang bertempat di Aula Bank Bantul ini diikuti 80 pendidik mulai jenjang SD sampai dengan SMP. 

 

Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Bantul Drs. Isdarmoko, M.Pd., M.M.Par menyampaikan, sosialisasi ini merupakan komitmen dan wujud nyata Pemerintah Kabupaten Bantul sebagai upaya dalam menghilangkan segala tindak kekerasan yang ada di lingkungan sekolah secara berkesinambungan. 

 

"Ini adalah sebuah wujud komitmen dan implementasi Permendikbud No.46 Tahun 2023 bagaimana kita menyiapkan satuan pendidikan yang aman, nyaman, inklusif dan bebas dari segela kekerasan" ujar Isdarmoko. 

 

Kegiatan sosialisasi fokus pada poin-poin utama dalam Permendikbud No.46 Tahun 2023, termasuk peningkatan kualitas pendidikan, perubahan kurikulum, dan pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran. Peserta didorong aktif berpartisipasi dalam sosialisasi dan ikut mengimplementasikan dampak perubahan kebijakan tersebut. 

 

Sekretaris Dinas Dikpora Bantul, Dr. Titik Sunarti Widyaningsih, M.Pd., turut menyampaikan pentingnya mewujudkan sosialisasi Permendikbud No. 46 Tahun 2023 yang menuju pada satuan pendidikan yang nyaman, kondusif, anti kekerasan. 

 

"Kita harus sama-sama menyukseskan dan mewujudkan sosialisasi Permendikbud No.46 Tahun 2023 agar terwujudnya pendidikan yang nyaman, kondusif, dan juga anti kekerasan" ujar Titik. 

 

Kegiatan ini dijadwalkan menjadi bagian dari serangkaian program sosialisasi yang berkelanjutan guna memastikan bahwa informasi terkait kebijakan baru terealisasikan dan pemahaman yang mendalam dapat terbentuk di berbagai lapisan masyarakat di Kabupaten Bantul. (RAA)